Advan – Sponsor merupakan perusahaan atau brand yang mau ngasih kamu duit atau produk gratis supaya kamu bisa promosi barang atau jasa mereka di akun media sosial kamu. Jadi, kamu dapet barang atau duit, dan mereka dapet promosi ke audiens kamu. Win-win, kan? Untuk mendapatkan sponsor di media sosial ada beberapa cara dan syarat yang harus kamu penuhi supaya ada perusahaan yang melirik kamu. Simak artikel ini hingga selesai untuk mengetahui cara mendapatkan sponsor di media sosial.

1. Tentukan Niche atau Tema Akunmu

Pertama-tama, kamu perlu menentukan niche atau tema dari akun media sosialmu. Niche ini penting karena sponsor biasanya mencari influencer yang relevan dengan produk atau jasa mereka. Misalnya, kalau kamu suka makeup, fashion, atau teknologi, pastikan kontenmu konsisten di tema itu. Jangan campur aduk terlalu banyak topik, karena bisa bikin audiens bingung.

2. Bangun Audiens yang Loyal

Setelah menentukan niche, langkah selanjutnya adalah membangun audiens yang loyal. Ini bisa dilakukan dengan cara:

  • Konsisten Posting: Pastikan kamu rutin mengunggah konten yang berkualitas. Kontenmu yang menarik dan diposting secara rutin akan mengundang lebih banyak pengikut.
  • Interaksi dengan Followers kamu: Balas komentar, ajak diskusi, dan buat followers merasa dihargai. Interaksi ini juga penting karena dapat membantu untuk membangun komunitas yang kuat dan stabil.
  • Gunakan Hashtag yang Tepat dan menarik: Hashtag membantu kontenmu dijangkau oleh lebih banyak orang yang belum mengikuti akunmu. Gunakan hashtag yang relevan dan populer di niche-mu.

3. Kualitas Konten adalah Segalanya

Kualitas konten yang kamu bagikan sangat mempengaruhi ketertarikan sponsor. Pastikan foto, video, atau tulisanmu terlihat profesional. Kamu nggak perlu kamera mahal, cukup pastikan pencahayaan bagus dan editing yang rapi. Ingat, kesan pertama itu penting!

4. Buat Media Kit

Media kit adalah semacam portofolio yang berisi informasi tentang akunmu. Ini biasanya termasuk:

  • Statistik Akun: Jumlah followers, likes, comments, reach, dan engagement rate.
  • Demografi Audiens: Usia, jenis kelamin, lokasi, dan minat followersmu.
  • Contoh Kerja Sama: Jika pernah bekerja sama dengan brand lain, tampilkan hasilnya di sini.
  • Kontak: Cara mudah untuk menghubungi kamu.

5. Jalin Hubungan dengan Brand

Kamu bisa mulai dengan brand kecil atau lokal. Caranya:

  • DM atau Email: Kirim pesan langsung atau email ke brand tersebut. Jelaskan siapa kamu, niche akunmu, dan tawarkan kolaborasi.
  • Tag dan Mention: Saat menggunakan produk tertentu, tag atau mention brand tersebut. Terkadang, brand akan memperhatikan dan mungkin menawarkan kolaborasi dengan kamu.
  • Event atau Gathering: Ikuti event atau gathering yang diadakan oleh brand. Ini bisa jadi kesempatan bagus untuk networking.

6. Tetapkan Harga yang Wajar

Menetapkan harga untuk kerja sama kadang bisa membingungkan. Ada beberapa faktor yang perlu dipertimbangkan:

  • Jumlah Followers: Semakin banyak followers, akan semakin tinggi tarifmu.
  • Engagement Rate: Brand lebih suka akun dengan engagement tinggi daripada followers banyak tapi sepi interaksi.
  • Jenis Konten: Konten video biasanya lebih mahal daripada foto. Story mungkin lebih murah daripada feed post.

Baca Juga: Ide Bisnis Sampingan untuk Pelajar atau Mahasiswa

7. Tawarkan Sesuatu yang Unik

Buatlah penawaran yang unik dan berbeda dari yang lain. Misalnya, kalau biasanya influencer lain hanya menawarkan postingan di feed, kamu bisa menawarkan IG Live atau giveaway eksklusif. Hal ini bisa membuat brand lebih tertarik karena mendapatkan sesuatu yang lebih dari sekedar postingan biasa.

8. Evaluasi dan Tingkatkan

Terakhir, selalu evaluasi hasil kerja sama kamu agar terlihat berhasil atau tidaknya. Jangan ragu untuk meminta feedback dari brand. Ini bisa membantu kamu meningkatkan kualitas kerjasama di masa depan.

Jadi, itu dia cara-cara mendapatkan sponsor di media sosial. Intinya, konsistensi dan kualitas adalah kunci utama. Jangan lupa juga untuk selalu berinteraksi dengan audiensmu dan tetap profesional saat berhubungan dengan brand. Semoga berhasil, dan semoga akunmu segera banjir sponsor!

Apakah kamu sudah punya gadget atau tablet yang mumpuni untuk mempermudah dalam membuat dan mengatur jadwal kerja dengan sponsor, serta menyimpan file foto dan video? Kalau belum, aku punya rekomendasi Advan Sketsa 3. Harganya terjangkau dan multifungsi, cocok dengan apa yang kamu butuhkan!***

Editor: Mahfida Ustadhatul Umma

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *